Cara Membuat Bonsai Anting Putri

1. Untuk langkah-langkah pembuatan bonsai anting putri, langkah pertama yang perlu diperhatikan oleh para pemula adalah pemilihan jenis tanaman atau dengan kata lain kita harus menyiapkan bakalan anting putri yang bagus untuk dijadikan bonsai.

2. Di tahap pemilihan bakalan, sebaiknya kita memilih anting putri yang batangnya terlihat kuat dan kokoh serta memiliki bentuk yang unik.

Pemilihan batang yang kuat ini sangat penting, tujuannya adalah agar memudahkan kita saat proses pelilitan kawat sehingga apabila dililitkan kawat, batangnya tidak mudah rusak dan tetap tumbuh dengan baik.


Untuk mendapatkan bakalan anting putri yang berkualitas, teman-teman bisa mendapatkannya di kios-kios tanaman hias di sekitar kita.
Umumnya harga untuk satu bakalan anting putri ditawarkan dengan harga Rp. 40.000-70.000, tergantung lokasi.

3. Tahap selanjutnya yaitu menyiapkan media tanam, untuk media tanamnya bisa menggunakan campuran pasir, tanah, dan humus serta kawat pengikat atau penopang agar membantu tanaman dapat tumbuh tegak.

Hal ini dikarenakan akar tanaman yang baru ditanam cenderung memiliki akar yang kurang kuat untuk menopang tanaman.

4. Kemudian, letakkan bakalan bonsai yang baru kita tanam di bawah paranet agar tidak terkena sinar matahari langsung selama dua minggu.

5. Selama 2 minggu tanaman jasmine harus disiram sebanyak satu kali sehari, bisa dilakukan pagi saja atau sore saja. Hal ini bertujuan untuk menjaga kelembaban media tanam.

6. Setelah berusia dua minggu biasanya tanaman sudah mengeluarkan tunas dan bakal daun baru. Hal ini menandakan bahwa tanaman Anting Putri telah siap untuk didesain menjadi bonsai.

Sedangkan untuk teknik mendesain bonsai jasmine diperlukan keahlian khusus. Agar kelak bonsai yang dihasilkan bisa terlihat indah, unik dan bernilai seni tinggi.

Maka untuk itu kami sarankan bagi para pemula sebaiknya mintalah arahan atau bantuan teman-teman yang telah berpengalaman. Atau paling tidak mencari panduan tentang mendesain bonsai baik itu di buku-buku maupun di situs-situs internet.